Sinopsis dan Jadwal Tayang Drakor Nice To Not Meet You, Komedi Romantis yang Penuh Kejutan Seru
November 2025 ini akan dihiasi dengan drama Korea (drakor) terbaru dengan beragam genre, mulai dari komedi, romantis hingga action.
Salah satu drakor yang menghiasi layar kaca adalah Nice To Not Meet You, yang dibintangi oleh Lee Jung Jae dan Lim Ji Yeon.
Drakor dengan genre komedi romantis ini telah tayang sejak Senin (3/11/2025).
Baca Juga: 8 Drakor yang Tayang November 2025, Lebih Seru dengan Cerita Komedi hingga Action
Nice To Not Meet You ini terbilang cukup mencuri perhatian penggemar drakor, karena aksi Lee Jung Jae yang populer saat membintangi Squid Game.
Sedangkan lawan mainnya, Lim Ji Yeon terkenal akan perannya sebagai pembully Song Hye Kyo dalam drakor The Glory.
Drakor Nice To Not Meet You ini akan tayang sepanjang 16 episode setiap Senin dan Selasa pukul 18.50 WIB di tvN.
Untuk mendapatkan subtitle Bahasa Indonesia, penonton dapat menikmati drakor Nice To Not Meet You ini di Prime Video.
Sinopsis Nice To Not Meet You
Baca Juga: Link Nonton Resmi Ipar Adalah Maut The Series Lengkap Sinopsis dan Jadwal Tayang
Poster Drakor Nice To Not Meet You (Instagram)Nice To Not Meet You bercerai tentang kisah cinta Lim Hyun Joon (Lee Jung Jae), seorang aktor populer yang spesialis memerankan detektif.
Kehidupan Lim Hyun Joon berubah drastis usai bertemu dengan Wi Jeong Sin (Lim Ji Yeon), seorang jurnalis politik peraih penghargaan, yang kemudian dipindahkan posisinya ke kanal hiburan karena terlibat skandal korupsi.
Dalam poster yang dirilis tim produksi Nice To Not Meet You memperlihatkan pertemuan pertama keduanya.
Entah apa yang terjadi, Wi Jeong Sin tampak menangis di kantor polisi, sementara Lim Hyun Joon kelihatan bingung dengan perilaku perempuan itu.
"Dalam episode pertama yang tayang hari ini, badai baru mulai berhembus dalam kehidupan Lim Hyun Joon, yang diam-diam mengelola percetakan. Nantikan kejadian-kejadian tak terduga yang akan mengguncang dunianya. Humor yang unik dan ceria akan hadir sejak episode pertama," jelas tim produksi Nice To Not Meet You.