Teuku Rizky Ungkap Alasan Speak Up Kasus Fico Fachriza, Bukan Buat Menjelekkan
Teuku Rizky akhirnya buka suara usai jadi korban Fico Fachriza yang diduga melakukan penipuan bermodus pinjam uang dengan alasan keluarga.
Diketahui pria yang akrab disapa Kiki CJR inilah yang pertama kali mengungkap kekecewaan karena Fico meminjam uang kepadanya dengan alasan tak masuk akal.
Meski begitu, Kiki mengaku tujuannya mengungkap masalah Fico di media sosial bukan untuk menjelekkan imej sang komika.
Baca Juga: Tur Pertama Kalinya, ZEROBASEONE Bakal Konser di Indonesia Oktober 2024
"Tujuan gue awal posting bukan untuk menjelekkan, cuma untuk menunjukkan rasa kekecewaan gue," kata Kiki di video Instagram pada Minggu (29/12/2024).
View this post on Instagram
Baca Juga: Hobi Mahal Youtuber Antonius Soedjono, Ada Statue Iron Man Seharga Lebih dari Rp200 Juta
Kiki pun berharap kejadian serupa tak dialami oleh para followers-nya. "Mudah-mudahan teman-teman lain tidak mengalami kasus serupa seperti gue. Jadi, gue rasa sudah cukup," katanya.
Selain itu Kiki pun menganggap masalahnya dengan Fico telah selesai.
Kiki pun langsung mengungkap kekecewaannya pada Fico usai menghubungi Rispo.
Diketahui Rispo yang merupakan kakak kandung Fico memberikan peringatan pada siapapun untuk tidak meminjamkan uang pada sang adik dengan alasan apapun.
"Gue rasa tujuan gue sudah jelas, yang bersangkutan juga sudah mengerti apa yang gue maksud. Jadi menurut gue, tidak perlu lagi melebih-lebihkan dan gue rasa sudah kelar urusannya," tegasnya.
Di pesan penutupnya, Kiki menegaskan tidak mau diwawancara untuk masalah Fico ini karena tidak mau pansos.
"Buat semua media yang dari kemarin udah kejar gue untuk wawancara, bikin video singkat klarifikasi segala macem, mohon maaf banget gue gak bisa memenuhi keinginan kalian. Karena gue rasa gue tidak mau menunggangi kasus ini untuk kepentingan pribadi gue," tandasnya.