Viral Awan .Feast Bela Penonton yang Dipukuli Aparat saat Moshing Bawa Bendera One Piece
Awan basis grup band .Feast tengah menjadi sorotan atas keberaniannya membela penonton di RI Fest 2025.
Dari panggung, pemilik nama Fadli Fikriawan tersebut menyoroti penonton yang mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari aparat kepolisian.
Penonton rupanya moshing dengan membawa bendera dari animasi One Piece.
Baca Juga: Nadin Amizah Ungkap Penyesalan Ikut Ajang Pencarian Bakat: Kalah Aja Please..
"Saya lihat dari ujung mata saya ya. Gila, kayaknya.. orang moshing bawa bendera one piece itu nggak usah dipukulin kali, Pak," sindir Awan.
Sumpah serapah tak segan dilontarkan Awan kepada aparat kepolisian yang dinilainya bertindak berlebihan.
Baca Juga: Ra Mi Ran dan Park Min Young Bakal Kelola Salon Bareng di New York
"Gila, biasa aja di situ. Biasa aja, nggak usah dipukulin. Lu dibayar juga pakai duit-duit mereka," lanjutnya.
Menurut Awan, penonton moshing tidak ada yang perlu dipermasalahkan karena bukan sebuah tindak kejahatan.
"Lu ngadep sini, balik panggung. Biarin aja udah kalo selama nggak ada maling. Kalo maling lu pukulin. Kalo moshing, jangan," tegas Awan.
Jelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80, Awan merasa negaranya belum sepenuhnya merdeka.
"17-an ya bentar lagi, masih kayak gitu. Pajak aja ditarikin makin gede. Katanya bangsa yang besar, besar pajaknya. Gila, gila," omelnya.
Awan .Feast
Awan .Feast pun menyadari pernyataannya di atas panggung tersebut mungkin bisa jadi masalah di kemudian hari.
Namun Awan tidak mundur. "Udah ntar tangkep gua. Yang kayak gini-gini kan ya tiba-tiba ada yang DM, 'Kamu lokasi dimana?'" tantangnya.
"Katanya bangsa yang besar tapi takut sama bendera one piece," pungkas Awan.
Video pernyataan Awan di RI Fest 2025 sontak jadi viral.
Keberanian Awan menyuarakan pendapat, serta membela penonton yang tidak berbuat kejahatan, menuai pujian. Bagaimana pendapatmu?