Lina Mukherjee Tancap Gas Kerja Usai Bebas Penjara, Isi Rekeningnya Tinggal Segini
Lina Mukherjee langsung tancap gas untuk kembali bekerja usai bebas dari penjara pada Rabu (20/11/2024) kemarin.
Diketahui Lina sebelumnya dipenjara selama 1 tahun 6 bulan penjara terkait konten makan kulit babi yang diawali dengan kata "Bismillah".
Lina dinyatakan bebas bersyarat dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas II A.
Baca Juga: Tur Pertama Kalinya, ZEROBASEONE Bakal Konser di Indonesia Oktober 2024
Penyebab Lina bisa bebas bersyarat dari penjara karena bersikap dan berperilaku baik.
View this post on Instagram
Baca Juga: Hobi Mahal Youtuber Antonius Soedjono, Ada Statue Iron Man Seharga Lebih dari Rp200 Juta
Lina bahkan mengaku sudah ada tawaran pekerjaan yang datang kepadanya.
"Aku datang ke Jakarta sudah dihubungi beberapa endorsement, kayak pabrik sepatu di Surabaya, dan juga banyak TV," kata Lina pada Kamis (21/11/2024).
Dia pun berharap kariernya bisa lebih sukses.
"Jadi, ke depannya sih, pengin lebih sukses, karena setelah terpuruk itu, jadi lebih sadar kalau kita hidup harus bermanfaat bagi orang lain," ucap Lina.
Selain itu Lina mengaku kini lebih berhati-hati dalam berucap dan bertindak agar kejadian serupa tak dialaminya lagi.
"Iya, pelajaran banget, harus hati-hati, apalagi kalau yang namanya agama, ras, dan suku, kan Indonesia. Jadi aku harus lebih hati-hati sih," jelas Lina.
Selain itu Lina juga membeberkan jumlah isi rekeningnya pasca bebas penjara.
Hal inilah yang ternyata jadi alasan Lina tancap gas langsung kerja.
"Sampe berapa ya (isi rekening), kayaknya Rp 5 juta ya, iya Rp 5 juta, nggak ada lagi," ucap Lina.