Film

Joko Anwar Sarankan Penonton Series Nightmares and Daydream Lakukan Ini Agar Pahami Jalan Cerita

Joko Anwar

Joko Anwar memberikan saran pada pecinta karyanya yang sudah menunggu series Nightmares and Daydreams sejak muncul teaser di Netflix.

Sutradara yang kerap menyajikan karya dengan plot twist hebat itu menyarankan agar penonton melihat secara runut.

Saran itu diberikan sutradara Siksa Kubur di Twitter pada Senin (13/5).

“Nightmares and Daydreams. Langsung bisa nonton semua episode 14 Juni. 7 episode yang saling berkaitan, tonton berurutan,” ucap Joko.

Dia pun menambahkan teaser foto Ario Bayu yang menatap ke kamera, membelakangi pintu dengan simbol segitiga.

Serial Nightmares and Daydreams itu memang penuh dengan simbol segitiga, familiar dengan series terkenal Squid Game yang juga tayang di Netflix.

Namun bukan penonton Joko Anwar namanya bila setuju dan tidak bertanya-tanya soal saran itu.

“Bohong pasti harus nontn dari eps 7 ke eps 1,” sanggah netizen di kolom komentar postingannya Joko.

“Habis pengumuman snbt disuguhi 7 eps nihhh, cant waitt! 🤩,” kata netizen.

Pemain Nightmares and Daydreams [twitter]

“Can’t wait to see every episodes’ artwork posters,” komentar netizen fokus ke poster seriesnya.

“Official trailernya kapan bang? amat sangat ditunggu lho😭,” timpal netizen.

“Akan di drop satu episode per minggu atau sekaligus Bang?” tanya netizen.

Joko yang standby segera saja menjawab pertanyaan netizen itu.

Series itu akan tayang pada 14 Juni dan langsung muncul 7 episode di Netflix.

Nightmares and Daydreams dibintangi Lukman Sardi, Nirina Zubir, Ario Bayu, Falhri Akbar, Marissa Anita dan sebagainya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications