Gosip

Ashanty Bawa Obat Sekoper Saat Liburan ke Bangkok Picu Kekhawatiran

Ashanty Instagram

Ashanty menyusul Aurel Hermansyah dan keluarganya untuk berlibur ke Thailand. Ibu sambung Aurel itupun membagikan momen saat tengah bersiap pergi ke Thailand.

Namun rupanya netizen malah salfok dengan isi koper sang artis yang penuh dengan berbagai jenis obat-obatan.

Kamis (3 Oktober 2024), Ashanty membagikan cuplikan video saat dirinya tengah mempersiapkan barang-barang yang akan dibawa ke Bangkok, Thailand.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Ashanty Ash (@ashanty_ash)

“Kemarin pas aku berangkat ke Bangkok aku pasti kalo packing langsung turun tangan sendiri, aku biasa bawa yg penting2 aja, karena pasti mau belanja disini,” tulisnya dalam postingan tersebut.

Namun dalam video yang dibagikan, mertua Atta Halilintar ini terpantau membawa obat-obatan dalam jumlah banyak dan berbagai jenis. Mulai dari obat-obatan batuk-pilek, obat pegal-linu, vitamin, suplemen dan masih banyak lagi.

“Banyak banget guys, karena aku tu orangnya prepare kalau pergi. Tapi apa yang aku mau belanja di sana ya aku nggak beli lagi,” ungkap sang artis.

“Ini semua yang bakal aku bawa ke Bangkok nanti, semoga lancar perjalanan aku semuanya di sana dan liburanku juga membahagiakan,” sambung istri Anang Hermansyah ini.

Ashanty Bareng Aurel Hermansyah di Bangkok Instagram

Ashanty Bareng Aurel Hermansyah di Bangkok [Instagram]

Terpantau artis berusia 40 tahun ini membawa hampir satu koper obat-obatan dari Indonesia untuk dibawa ke Bangkok, Thailand.

Hal itupun tak ayal langsung mencuri perhatian para netizen. Tak sedikit dari mereka yang penasaran dan mengungkap rasa khawatir.

Pasalnya, sang artis diketahui pernah mengalami sakit autoimun cukup parah di masa lalu yang hampir mengancam jiwanya.

Namun tak sedikit pula yang menganggap obat-obatan tersebut wajar dibawa dalam perjalan jauh sebagai persiapan kondisi darurat.

Ashanty Bareng Anang Hermansyah Instagram

Ashanty Bareng Anang Hermansyah [Instagram]

“Buset emang kebanyaka, gara-gara autoimun?” komentar salah satu netizen penasaran.

“Itu bawa obat-obatan sebanyak itu bund? tanya netizen lain di kolom komentar.

“Bukannya emang autoimun ya, ya gampang sakit lah, gak apa-apa semoga cepet sembuh dan diberi kesehatan,” sambung komentar lain.

“Obat drugstore kode hijau dan biru semua mah biasa kali dibawa kalau bepergian,” pungkas netizen hyang lainnya lagi.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications