K-POP

Wawancara Terakhir Lee Sun Kyun Dirilis: Ingin Terus Bersyukur dan Bikin Film

Lee Sun Kyun Instagramhoduent

Kepergian aktor Lee Sun Kyun meninggalkan kesedihan bagi orang terdekat dan para penggemarnya. Termasuk industri hiburan di Korea Selatan dan luar negeri.

Banyak yang menyampaikan belasungkawa atas kepergian aktor yang bermain di film peraih penghargaan Oscar, Parasite itu.

Pada tanggal 27 Desember, News Magazine Chicago merilis wawancara terakhir dengan Lee Sun Kyun. Dalam wawancara yang diunggah di Youtube itu, mendiang merefleksikan karir dan kesuksesannya.

Wawancara dilakukan pada 7 Oktober 2023, sebelum sang aktor diperiksa polisi atas kasus narkoba. Saat itu, Lee Sun Kyun tampil dengan wajah ceria dan diselingi tawa.

“Wawancara ini adalah rekaman percakapan terakhir dengan aktor Lee Sun Kyun, yang dilakukan pada tanggal 7 Oktober 2023, di Amerika Serikat dengan News Magazine Chicago,” tulis keterangan News Magazine Chicago.

Lee Sun Kyun Instagramhoduent

Lee Sun Kyun. (Instagram/hoduent)

Dalam wawancara tersebut, Lee Sun Kyun mengatakan dia meraih kesuksesan melampaui apa yang ia impikan. Ini merujuk pada film Parasite yang memborong penghargaan Oscar di Academy Awards 2020.

“Saya menjadi lebih sukses dari yang pernah saya bayangkan. Saya telah mengalami sesuatu yang bahkan tidak pernah berani saya impikan,” kata Lee Sun Kyun dalam wawancara tersebut.

Ia benar-benar merasa seperti mimpi saat akhirnya mendapat tepuk tangan dari para selebriti Hollywood.

“Saya menghadiri Academy Awards dan bahkan memenangkan penghargaan, dan mendapat tepuk tangan dari para selebriti Hollywood. Rasanya masih seperti mimpi berada di Academy (Awards). Perjalanan saya benar-benar jauh,” lanjutnya.

Lee Sun Kyun juga mengatakan bahwa dirinya yakin penghargaan yang diterimanya adalah buah dari kerja keras dan semangat pantang menyerahnya.

“Jadi, itu sangat berarti,” ungkapnya.

Mengenai proyek masa depan, Lee Sun Kyun merasa dirinya harus mulai menulis jurnal lain. Ia ingin terus membuat film di masa depan.

“Daripada memiliki ambisi untuk ingin melakukan sesuatu atau mengatakan sesuatu, saya ingin memastikan bahwa proses membawa karakter hidup di setiap proyek tidak sia-sia. Saya hanya ingin terus bersyukur dan membuat film,” katanya.

Saat ditanya mengenai arti akting baginya, Lee Sun Kyun menjawab sebelumnya ia memandang akting sebagai sebuah bentuk pekerjaan rumah yang selalu didorong oleh ambisi untuk unggul di dalamnya.

“Saya percaya bahwa seperti pekerjaan rumah, akting memperkaya dan mengembangkan saya. Namun sekarang saya melihatnya lebih seperti menulis sebuah jurnal, sebuah proses pribadi dan reflektif yang terus berkembang seiring dengan setiap pengalaman,” ungkapnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications