K-POP

RM BTS Ungkap Kekhawatiran Soal Telat Wamil di Pidato Kelulusan Militer

RM BTS Instagram

RM BTS yang kini tengah menjalani wajib militer berbagi kekhawatiran mengenai keterlambatan pendaftaran wamilnya. Hal itu diungkap RM saat kelulusan pelatihan militernya baru-baru ini.

Pemilik nama asli Kim Namjoon itu terlihat memberikan pidato dalam acara kelulusan pelatihan militer tersebut.

“Benar bahwa saya telah menunda pendaftaran wamil saya cukup lama,” ungkap leader BTS itu seperti dalam transkrip yang dibagikan oleh akun @jooniefighting di platform X, Selasa (16/01/2024).

“Dan karena saya telat mendaftar, saya takut dan khawatir mengenai banyak hal,” sambungnya.

Selain itu, RM juga sempat khawatir soal usianya yang sudah tidak muda lagi jika dibanding rekat seangkatannya saat wamil.

“Kebanyakan temanku di asrama lebih muda, sekitar 10 tahun lebih muda dari saya,” terang sang leader.

RM BTS Wamil Instagram

RM BTS Wamil [Instagram]

Namun akhirnya RM mampu menyelesaikan pelatihan tersebut dengan para peserta wamil yang lain. Bahkan ia tampaknya mendapat banyak manfaat dari pelatihan militernya tersebut.

“Melalui pendidikan kekuatan mental, saya menyadari perlunya militer dan perlunya pelatihan dasar militer di Korea, negara yang terpecah dan negara gencatan senjata,” beber pria kelahiran tahun 1994 tersebut.

“Saya mempunyai banyak pengalaman yang tidak akan saya alami jika bukan karena Pusat Pelatihan Angkatan Darat,” lanjut RM.

Pria dengan kecerdasan di atas rata-rata itupun mengungkap rasa terima kasihnya atas pengalaman berharga tersebut.

RM BTS Wamil Instagram

RM BTS Wamil [Instagram]

Terima kasih kepada para eksekutif dan pemimpin regu yang hebat, saya dapat menyelesaikan banyak pelatihan yang sangat asing bagi saya dengan cara yang bermanfaat dan menyenangkan,” ungkapnya.

RM dan V BTS baru-baru ini terungkap turut hadir dalam upacara kelulusan militer yang merupakan rangkaian pelatihan wamil mereka. Kedua anggota BTS itu bahkan terlihat berada di antara 6 peserta pelatihan yang mendapatkan penghargaan dalam acara kelulusan tersebut.

Seperti yang diketahui bahwa saat ini BTS tengah dalam masa hiatus karena para membernya tengah menjalani wajib militer.

Meski begitu, para penggemar terlihat terus memberikan dukungan dan mengikuti kabar update terbaru dari sang idola.

Sementara itu, BTS dijadwalkan untuk comeback dengan personel lengkap setelah semua anggota menyelesaikan wamil pada tahun 2025 mendatang.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications