Laura Moane Pernah Dipanggil Monyet, Ini Penyebabnya
Maia Estianty akhirnya membagikan momen ngobrol bareng Laura Moane yang belakangan ini digosipkan sebagai kekasih putra sulungnya, Al Ghazali.
Dalam tayangan YouTube MAIA ALELDUL TV pada Jumat (19/1/2024), Maia pertama-tama banyak bertanya tentang karier Laura sebagai aktris.
“Aku pengen main series. Aku pengen main film yang lebih.. maybe action. Soalnya so far biasanya romance,” tutur Laura Moanne saat ditanya proyek akting yang ingin dicobanya.
Untuk main film action atau laga, Laura Moanne tentu harus bela diri.
“Aku nggak bisa (olahraga bela diri), tapi aku bisa gymnastic yang kayak salto trus split,” terang gadis kelahiran 17 Juli 2006 tersebut.
Obrolah itu membuat Laura Moanne teringat masa kecilnya.
Laura Moanne saat anak-anak rupanya tidak bisa diam sampai dipanggil dengan sebutan Monyet!
Lihat postingan ini di Instagram
“Dari umur lima tahun, aku udah bisa salto. Sampe orang-orang manggil aku monyet gara-gara nggak bisa diem. Serius,” cerita Laura yang bikin Maia Estianty terbahak-bahak.
“Makanya aku pas kecil dipanggil skinny lizzy karena aku skinny (kurus) banget dan aku nggak bisa diem,” sambungnya.
Maia Estianty semakin dibuat takjub ketika mendengar tingkah Laura Moanne yang terdengar tidak masuk akal selanjutnya.
“Aku bisa ngobrol sama Mami trus aku tiba-tiba handstand (berdiri dengan dua tangan). Handstand sambil ngobrol sama mami,” ungkap Laura.
Mendengar kekocakan tersebut, Maia Estianty jadi penasaran apakah Al Ghazali pernah melihatnya secara langsung.“Kamu pernah ngobrol sama Al handstand nggak?” tanya Maia.
“Untungnya belum pernah ya. Probably syok dia,” tandas Laura sembari tertawa.
Sebagai informasi, Al Ghazali dan Laura Moanne mulai dikabarkan dekat pada November 2023.
Usia yang terpaut 9 tahun, serta Laura Moanne yang masih di bawah umur, diduga menjadi alasan keduanya belum pernah blak-blakan mengaku pacaran.