Baru-baru ini, Gilga Sahid kedapatan ngegas saat nama Happy Asmara dikomentari secara menyinggung. Dugaan bahwa mereka menikah pun semakin kuat.
Santer dikabarkan sudah menikah, Gilga belum lama ini memanggil Happy dengan sebutan “istri”. Sebagian orang menganggapnya bercanda, tapi ada juga percaya bahwa itu serius.
View this post on Instagram
Saat live, Gilga mendadak mendapatkan komentar buruk soal Happy Asmara.
Mantan kekasih Denny Caknan itu disebut terlalu ketuaan oleh netizen tersebut.
“Mas, jangan sama Happy, kurang cocok. Mas ini ganteng, Happy ketuaan,” komentar salah satu netizen di live Gilga Sahid belum lama ini.
Mendapatkan komentar demikian, Gilga pun meradang dan tidak terima.
Penyanyi itu meminta agar netizen tidak lagi menjelek-jelekkan dan memojokkan Happy Asmara.
“Kalau mau menjelekkan, jelek-jelekin saya saja! Jangan istri saya!” seru Gilga Sahid.
Lulusan MAN 2 Madiun itu menambahkan, “Saya lebih mengerti kehidupan saya dan pasangan hidup saya.”
Kemudian, Gilga meminta maaf jika kata-katanya terkesan tidak enak. Ia menghimbau agar orang-orang tidak mencampuri urusan orang lain.
“Lebih baik mbaknya diam dan fokus ke kehidupan sendiri! Maaf jika kata-kata saya tidak enak,” imbuhnya.
Kabarnya, Happy Asmara dan Gilga Sahid sudah menikah. Kabar itu dipicu pengakuan Gilga yang menyebut Happy sebagai istri.
Dapat dilihat dari akun TikTok Gilpy Okiniiri @garis_****, Gilga dan Happy manggung dengan outfit kompak serba hitam.
“Teman-teman, kukenalin, ini bojoku (ini istriku),” ucap Gilga.
Seperti diketahui, kata “bojo” merujuk pada istri atau suami atau lebih tepatnya digunakan untuk menyapa pasangan resmi.