Detik-detik Putri DA Pingsan saat Manggung di Acara Kampanye Capres
Putri D’Academy pingsan saat mengisi acara kampanye salah satu capres yang dilangsungkan di Lapangan Pematang Baih, Rokan Hulu, Riau. Video sang pedangdut pingsan viral di media sosial.
“Detik-detik Putri pingsan dalam acara kampanye capres nomor 2,” bunyi keterangan video yang diunggah oleh akun TikTok @umri_90 pada Minggu (17/12/2023).
@umri_90 Detik detik putri D’Academy pingsan diatas panggung dalam acara kampanye capres 02 di Rokan hulu, Riau. tampak kru bergegas mengangkat tubuh putri kebelakang panggung untuk diberikan pertolongan darurat, sampai sejauh ini kita belum tau apa penyebab putri sampai pingsan, melihat kondisi cuaca pada saat acara di lokasi tidak panas, melainkan cuaca mendung #pasirpengarayan #rokanhulu #riau #kampanye #capres02 #prabowo #gibran #fildan_d‘academy #putri_d‘academy #viral #fypシ ♬ suara asli – Umri_hasibuan_90
Dalam video, tampak Putri DA aktif berjoget saat menyanyikan lagu Rungkad yang dipopulerkan oleh Happy Asmara. Pemilik nama asli Putri Isnari itu bahkan sesekali mengajak penonton ikut goyang.
Jelang akhir lagu, tepatnya menit 3:47 pada video, Putri tiba-tiba ambruk. Terdengar suara salah satu penonton yang panik menyaksikan sang pedangdut pingsan di panggung.
“Pingsan, Putri pingsan woy,” teriak seorang penonton dalam video.
Beberapa kru laki-laki langsung menghampiri Putri DA dan menggotongnya ke bawah. Tubuh penyanyi 19 tahun itu dibawa ke tenda.
“Sampai sejauh ini kita belum tau apa penyebab Putri sampai pingsan, melihat kondisi cuaca pada saat acara di lokasi tidak panas, melainkan cuaca mendung,” ungkap pemilik video.
Warganet tak begitu kaget melihat Putri DA pingsan di panggung, mengingat ini bukan pertama kalinya. Jebolan D’Academy musim 4 itu memang sering ambruk.
Sebelumnya Putri juga pingsan saat tampil di Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2019. Saat itu dia jatuh di tengah penampilannya menyanyikan lagu Doaku.
Lagu tersebut rupanya mengingatkan Putri pada sang ayah yang baru meninggal. Putri diduga masih syok hingga membuatnya kolaps di atas panggung.
Karena Putri sering pingsan, warganet bertanya-tanya apa kira-kira penyebabnya. Beberapa menduga pedangdut asal Balikpapan ini mungkin tak boleh terlalu lelah.
“Putri sering pingsan kalau nyanyi kenapa ya? Kalau kebanyakan job kayaknya masih wajar jadwalnya,” tanya warganet penasaran.
“Putri itu nggak boleh kecapean kali, bukan ini aja dia pingsan pernah melihat di TV sebelumnya dia pingsan juga,” ujar warganet lain.
“Kemungkinan capek dan juga akibat lama pakai heels karena aku pernah rasa lama pakai heels pusing kepala rasa mau pingsan dan terlalu lama berdiri,” komentar yang lain.