Aurel Hermansyah memberikan balasan menohok ketika baby Azura yang belajar renang disebut ikut-ikutan anak Ria Ricis, Moana.
Dalam video TikTok, Azura yang baru berusia 3 bulan tampak baru saja menjalani les renang.
Kegiatan les renang itu dilakukan di kolam renang rumah mewah Aurel dan Atta Halilintar.
“MasyaAllah Tabarakallah.. Pinter banget anak anak mama,” tulis Aurel di caption TikTok pada Selasa (5/3/2024).
@aureliehermansyahatta Bismillah berkah ya buat oma😅🤭🙏🏻
♬ original sound – Aurelie Hermansyah
Bersama instruktur, Aurel turut masuk ke kolam renang menemani baby Azura untuk belajar berenang.
Sementara itu Atta terlihat berada di pinggir kolam renang menyaksikan les renang Aurel dan baby Azura.
Namun putri sulung Atta dan Aurel, Ameena tampaknya masih belum mau belajar berenang seperti sang adik.
Video baby Azura latihan renang menuai banyak atensi, bahkan sudah ditonton oleh 2,3 juta netizen.
Namun ternyata ada saja netizen yang berkomentar kurang menyenangkan dalam video baby Azura latihan renang.
Seorang netizen menyebut Aurel mengikuti Ria Ricis yang membiasakan anaknya, Moana berenang sejak kecil.
“Mau kayak Moana pas kecil,” kata netizen.
Tak tinggal diam, Aurel memberikan balasan menohok. Putri sulung Anang Hermansyah dan Kris Dayanti ini mengungkap bahwa keluarganya biasa les renang sejak kecil.
“Adik-adik saya dari 10 tahun yang lalu udah pada les berenang Mbak,” balas Aurel.
View this post on Instagram
Ada banyak artis yang telah mengajari buah hati mereka untuk belajar berenang sejak masih kecil selain Aurel dan Ria Ricis.
Sebut saja Nagita Slavina, Irish Bella, Lesty Kejora, Shandy Aulia dan masih banyak lainnya.