Gosip

Sandra Dewi Bikin Iri Ada Prasmanan di TPS Saat Nyoblos

TPS Sandra Dewi Bikin Iri Instagram

Pemilu 2024 ternyata memiliki beragam keseruan. Seperti di TPS yang dipakai Sandra Dewi dan keluarga nyoblos salah satunya.

Sandra Dewi sukses bikin netizen iri usai pamer bahwa tempatnya nyoblos menyediakan makanan dan minuman gratis.

“Selamat Pesta Demokrasi! Selamat Hari Rabu Abu & Selamat Hari Valentine,” tulis Sandra Dewi pada Rabu (14/02/2024).

Seperti para publik figur yang lain, Sandra Dewi membagikan bukti sudah nyoblos lewat postingan terbaru di akun media sosialnya.

Ibu dua anak tersebut membagikan video cuplikan keseruan nyoblos bersama sang suami di TPS terdekat.

Rupanya ada yang istimewa di lokasi TPS tempat Sandra dan suami memberikan suara. Tak seperi di TPS kebanyakan, tempat tersebut terdapat prasmanan gratis bagi para pencoblos.

TPS Sandra Dewi Bikin Iri [Instagram]

Dilihat dari video yang dibagikan, terdapat berbagai menu makanan ringan dan minuman yang disediakan di TPS tempat Sandra memberikan suara.

“TPS kita ada makanan & minuman semua dari pengurus perumahan yah,” pamer istri Harvey Moeis itu.

Tak hanya itu, lokasi TPS yang didatangi sang artis tampaknya juga lebih nyaman dari lokasi lain.

Terakhir, Sandra mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan perdamaian meski beda pilihan dalam pemilu kali ini.

TPS Sandra Dewi Bikin Iri [Instagram]

“Siapapun presidennya, yang terbaik buat Bangsa Kita. Salam Damai,” tutup sang artis.

Postingan Sandra itupun sukses mencuri perhatian para netizen. Tak sedikit dari mereka yang terlihat takjub hingga iri karena TPS sang artis menyediakan makanan dan minuman gratis.

“TPS pun berkasta ya betie,” tulis salah satu netizen berkomentar.

“Enak ci sandra. di saya TPS nya aja kekurangan kursi Sampe yang mau pilih harus berdiri berjam-jam bahkan kehujanan,” curhat netizen lain.

“Tps sultan emang beda.. tps gue boro-boro ada lemper. . Aqua gelas aja gak ada malah becek-becekan,” keluh yang lain.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version