Flexing

Rumah Mewah Brisia Jodie Desain Minimalis Modern, Ada Studio Musiknya

Brisia Jodie

Penyanyi Brisia Jodie memiliki hunian pertama yang mewah di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan di usia karier yang ke-3 tahun.

Rumah jebolan Indonesian Idol itu pun diekpos oleh Andre Taulany ke kanal Youtube Taulany TV.

Menuju ke rumah Brisia terlihat tim masuk ke sebuah kompleks perumahan. Brisia menyambut ketika Andre Taulany datang.

Dari depan, rumah Brisia terlihat dua lantai dengan cat yang berbeda di lantai 1 dan lantai 2.

Masuk ke dalam rumah, akan disambut foyer yang lumayan besar untuk menjamu tamu. Ruangan itu penuh dengan nuansa emas, cokelat dan kayu.

Terlihat ada cermin circle di bawahnya ada meja kecil dengan bunga kecil yang cantik.

Di balik foyer ada meja makan dengan lima kursi makan yang empuk berwarna abu-abu. Di dekat sana ada TV dan sisi dengan cermin panjang.

Di dekat ruangan itu ada dapur yang didesain minimalis dengan open space sehingga semuanya terlihat tanpa ada sekat.

Di sisi kanan ada tempat tidur yang lengkap dengan shower dan WC duduk. Ada pula satu kamar yang digunakan kakaknya.

Sedangkan kamar tidur Brisia memiliki tempat yang luas untuk bisa menampung semua keperluan, busana dan aksesori.

rumah Brisia Jodie [YouTube]

Tempat tidurnya bernuansa pink sedangkan salah satu dinding menggunakan marmer yang cocok dengan warna dinding dan tirai.

Di ruangan itu juga ada tempat berdandan dengan makeup yang lengkap dan lemari berisi banyak koleksi tas dan sepatu.

Brisia pun memiliki rumah lainnya yang digunakan untuk bekerja. Di sana ada ruang tamu yang juga ditinggali karyawan.

Rumah itu juga memiliki studio musik dengan alat musik yang lengkap meski ruangannya tidak seberapa besar.

Lebih lengkap lagi, dia pun memiliki studio live streaming.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications