Flexing

Rumah Mewah Aura Kasih Ditawar Rp50 Miliar, Nuansa Elegan Monokrom

Layaknya seorang ibu yang proper, Aura Kasih menyediakan rumah yang pas dan sesuai dengan kebutuhan sang anak.

Atta Halilintar pernah berkunjung ke hunian milik pelantun ‘Mari Bercinta’ ini dan melakukan house tour.

Rumah Aura Kasih pernah ditaksir Rp50 miliar meski empunya tersipu malu dan menggelengkan kepala.

Dari depan, rumah Aura Kasih memiliki desin yang minimalis dengan perpaduan warna monokrom namun terlihat elegan.

Masuk ke dalam rumah, terasa adem dan nyaman dengan tone yang sama, cokelat, hitam dan putih. Interiornya pun modern.

Di ruang tamu terlihat sofa L yang empuh dan beberapa kursi tambahan. Karpet pun makin memberikan aksen hangat di sana. Di belakakang terlihat piano klasik.

Ada pula area santai di belakang rumah dekat dengan kolam renang. Tersedia beberapa beberapa kursi empuk.

Ruangan itu konsisten mengacu desain monokrom namun elegan dengan warna putih, abu-abu dan cokelat tua.

Di halaman belakang khususnya area kolam renang ada kejutan di kala malam. Karena lampu kuning yang menyala meneranginya.

Aura mengatakan dirinya membeli rumah tersebut dalam kondisi sudah jadi. Namun ada renovasi yang lumayan besar sehingga biayanya seakan membeli rumah baru.

Minimalis juga terlihat dalam ruangan pribadi Aura. Ada tempat tidur dengan beberapa bantal empuk.

rumah mewah Aura Kasih [youtube]

Kamar mandinya mewah dengan bathtube keramik putih sedangkan dinding menggunakan aksen kayu.

Nuansa itu juga terlihat di kamar anaknya, Arabella di mana meski simple namun hiasan awan di dinding membuat ruangan itu nyaman dan menyenangkan.

Warna yang dipakai di ruangan Arabella menggunakan putih dan cokelat muda. Ada lampu-lampu indah di beberapa bagian dinding.

Tidak banyak furnitur di kamar Arabella. Hanya tempat tidur, meja kecil di sisi tempat tidur, TV, lemari buku.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications