Gosip

Reza Rahadian Nggak Takut Beropini Soal Negara Meski Diancam Nganggur Usai Ikutan Demo

Reza Rahadian Cucu Pejuang instagram

Masih terngiang di ingatan betapa lantangnya Reza Rahadian berorasi di saat demo UU Pilkada di depan DPR pada 22 Agustus silam.

Tak hanya Reza saja yang turun ke jalan, beberapa artis pun seperti Joko Anwar, Najwa Shihab, Arie Kriting, Bintang Emon dan banyak lagi melakukannya.

Usai demo, para artis itu diserbu buzzer. Kolom komentar mereka dibanjiri ujaran tidak menyenangkan dari buzzer.

Rigen Rakelna terlihat membalas beberapa beberapa buzzer itu di X. Mereka meminta kolom komentar TikTok dibuka.

Pandji Pragiwaksono bereaksi lain ketika teman artisnya digangguin buzzer.

“Mampus lu semua. Untung gue komika pendukung rezim Boutros Boutros-Ghali,” celoteh Pandji dengan bercanda.

Sebuah akun X dika_maxelyou membuat daftar artis yang digadang bakal jadi pengangguran. Sayangnya postingan itu sudah dihapus.

“Siap-siap jadi pengangguran dan ditinggalkan produser maupun penggemarnya. Sebulan ke depan ngemis-ngemis minta job,” tulis Dika.

Dalam postingan itu, terlihat wajah Reza Rahadian, Arie Kriting, Bintang Emon, Abdul Rasyid dan masih banyak lagi.

Munculnya isu tersebut tidak membuat Reza Rahadian gentar. Bahkan dia pernah membahas kebebasan beropininya tidak membuat Reza takut kehilangan job.

Reza Rahadian demo UU Pilkada

“Saya enggak merasa ada yang perlu ditakuti kalau negara ini menjunjung tinggi nilai-nilai kebebasan untuk berpendapat,” tutur Reza disebuah podcast.

“Jujur saya nggak punya ketakutan yang bagaimana-bagaimana ya terhadap apa yang saya lakukan hari ini. Karena saya juga punya hak, saya punya hak bersuara,” lanjutnya.

Terlebih ketika dia naik di truk dan berorasi, dia mengeluarkan apa yang sedang terjadi.

“Saya yakin teman-teman film dan seniman-seniman juga punya suaranya sendiri-sendiri,” jelas Reza.

“Yang mereka juga, beberapa di antaranya turun hari ini juga, mungkin nggak ada sih (ketakutan sepi job),” sambung bintang film ‘Imperfect’ itu.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications