Gosip

Raisa Pamer Baju Merah Putih, Penampilannya Aman dari Amukan Suporter Bola

Solois Raisa didapuk menghibur suporter dan timnas usai pertandingan babak kualifikasi Zona Asia Indonesia VS Australia pada Selasa (10/9).

Kabar itu dibagikan beberapa waktu sebelum hari-H. Raisa juga mengumumkan di Instagram-nya.

Namun di kolom komentar santer wejangan agar Raisa menyanyi lagu-lagu nasionalisme ketimbang komersil mengingat momennya pas.

Netizen pun mengingatkan pada tragedi Anang Hermansyah dan Ashanty yang sempat zonk hingga diberhentikan suporter di lagu ‘Rindu Ini’.

Pertandingan pun berlangsung dan Indonesia sukses menghalau Australia dengan skor imbang 0-0.

Setelah pertandingan timnas dan pelatih Shin Taeyong berkeliling Stadion Gelora Bung Karno.

Dalam sebuah video yang dibagikan akun X garistengah, Raisa membawakan dua lagu. Salah satunya Indonesia Pusaka.

“Ketika pemain dan jajaran pelatih Timnas Indonesia lewat depan tribunnya admin, diiringi Indonesia Pusaka dari Raisa🥹,” cerita admin Garistengah.

Menilik kolom komentar itu, bisa dipastikan Raisa aman dari ujaran kebencian netizen. Yang ada nama Anang dan Ashanty yang malah disebut.

Di sisi lain, Raisa membagikan potret cantiknya sebelum tampil di panggung GBK.

Raisa di GBK [instagram]

“Indonesia tanah air beta.. Pusaka, abadi nan jaya 🇮🇩 #TimnasDay #KitaGaruda Lezzzgo Timnaaaaassssss!!!!,” tulis Raisa.

Dalam postingan itu terlihat Raisa mengenakan jersey merah puting dengan nomor punggung 12.

Tampilannya cukup kasual karena dia memadukan dengan celana pendek berwarna putih.

Makeupnya natural dengan rambut yang dicepol ke belakang. Raisa terlihat ringksa tapi tetap memesona.

Kolom komentarnya dibanjiri pujian atas kecantikannya dan banyak emotikon cinta.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version