Flexing

Punya Mobil Rp6,5 Miliar, Thariq Halilintar Ngaku Tak Tahu Apa Pekerjaannya

Thariq Halilintar Klarifikasi Baju Fuji Instagram

Thariq Halilintar dikenal sebagai salah satu konten kreator yang sukses. Penghasilan Thariq tentunya fantastis mengingat dia memiliki tumpangan senilai miliaran rupiah.

Baru-baru ini Thariq Halilintar muncul dalam konten milik seleb TikTok asal Singapura, @koocester. Mobil yang ditumpangi Thariq saat itu membuatnya syok sekaligus terkesan.

@koocester A beautiful sunday morning, to spot some beautiful cars and people! #jakarta #surabaya #indonesia #luxurylifestyle ♬ original sound – Koocester

“A beautiful Sunday morning, to spot some beautiful cars and people! (Minggu pagi yang indah, bertemu dengan beberapa mobil dan orang),” tulisnya dikutip pada Jumat (22/12/2023).

Keterangan dalam video menjelaskan bahwa Thariq Halilintar mengendarai Mercedes Benz G-Wagon. Harga Jeep merah tersebut ditaksir mencapai Rp6.580.000.000.

Melihat tumpangannya yang wah, Koocester pun penasaran tentang pekerjaan Thariq Halilintar. Namun Thariq mengaku tak tahu.

Thariq Halilintar Instagram

Thariq Halilintar [Instagram]

“Aku nggak tahu,” kata kekasih Aaliyah Massaid itu dalam bahasa Inggris, sembari tertawa.

“Aku bikin konten, seperti kamu,” imbuhnya menjelaskan pekerjaannya saat ini.

Thariq Halilintar lantas diminta untuk memberikan petuah pada konten kreator yang tengah berjuang agar bisa sukses seperti dirinya.

“Lakuin aja. Ada banyak konten kreator di Indonesia. Dan banyak banget kesempatan yang bisa dilakukan oleh konten kreator di Indonesia,” ujar adik Atta Halilintar tersebut.

Ketika ditanya apa yang membuatnya bisa sesukses sekarang, Thariq Halilintar menjawab berkat Tuhan dan kedua orangtuanya.

Thariq Halilintar Instagram

Thariq Halilintar [Instagram]

“Berkah dari Tuhan dan doa orangtuaku,” jawab anak keempat Gen Halilintar yang pernah berpacaran dengan Fujianti Utami alias Fuji.

Thariq Halilintar memang tumbuh dalam keluarga konten kreator. Hampir semua anggota keluarganya eksis di media sosial dan mendulang cuan dari berbagai platform.

Thariq sendiri memiliki kanal YouTube pribadi yang diikuti lebih dari 5,8 miliar subscriber. Dia mendapat sekitar USD9.900 hingga USD159.100 atau sekitar Rp141 juta hingga Rp2,2 miliar per bulan dari adsense.

Selain YouTube, Thariq Halilintar juga menerima endorsement melalui akun Instagram yang memiliki lebih dari 7,9 pengikut. Belum lagi dari akun TikTok yang diikuti sekitar 5,5 juta pengguna.

Jika ditotal, pendapatan Thariq Halilintar per tahun bisa mencapai miliaran rupiah. Tak heran jika dia bisa membeli mobil dengan harga fantastis.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications