Gosip

Sandra Dewi Ngeles Tak Tahu Pembelian Mobil Mewah dari Suami, Padahal Berplat SDW

Pijar
21 Oktober 2024 | 02:03:35
image
Sandra Dewi Tutup Kolom Komentar usai Harvey Moeis Ditetapkan sebagai Tersangka [Instagram]

Kejaksaan menyita 11 mobil mewah dalam kasus korupsi yang menjerat suami artis Sandra Dewi, Harvey Moeis. Di persidangan, Sandra mengaku tak tahu menahu soal pembelian mobil tersebut.

rb-1

"Suami saya yang membeli, Yang Mulia, saya tidak tahu apa-apa," kata Sandra Dewi ketika ditanya hakim mengenai kepemilikan mobil-mobil mewah tersebut di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Senin (21/10).

Pernyataan ini didukung oleh Harvey Moeis yang langsung menimpali, "Saya yang beli Yang Mulia, istri saya tidak tahu satu pun (detail pembelian mobil)."

Baca Juga: Profil dan Agama Sandra Dewi, Dinikahi Harvey Moeis di Disneyland

rb-2

Beberapa mobil yang disita jaksa di antaranya adalah Mini Cooper, Toyota Vellfire, Ferrari, Mercedes-Benz, dan Rolls Royce.

Meski banyak mobil yang menggunakan plat nomor dengan inisial namanya, Sandra tetap bersikeras bahwa ia tidak mengetahui detail pembelian mobil-mobil tersebut.

Kasus korupsi yang menyeret Harvey Moeis ini bermula dari keterlibatannya dalam tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah. Harvey diduga berperan dalam mencari rekanan untuk penyewaan alat peleburan timah dalam kegiatan pertambangan ilegal.

Baca Juga: Kabar Rumah Sandra Dewi di Melbourne Disewakan Bikin Heboh, Apa Kata Pengacara?

Ia juga dituduh bertanggung jawab atas pengumpulan keuntungan dari rekanan yang kemudian diserahkan kepada PT Timah.

Atas keterlibatannya, Harvey Moeis didakwa dengan Pasal 2 ayat (1), Pasal 3 jo Pasal 18 UU Tipikor jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP terkait praktik pertambangan ilegal di PT Timah.

Tag Harvey Moeis Kasus Korupsi mobil mewah Sandra Dewi

Terkini

image

Seowon Resmi Keluar Grup NINE.i

Seowon memutuskan keluar dari grup NINE.i. Hal ini disampaikan agensi FirstOne Entertainment pada Ju...

13 Juni 2025 | 15:52:44