Paula Verhoeven Bantah Selingkuh, Pengacara Baim Wong: Saya Hanya Tertawa

Paula Verhoeven, istri Baim Wong, akhirnya buka suara mengenai tuduhan perselingkuhan yang dilayangkan oleh suaminya. Melalui media sosialnya, Paula dengan tegas membantah semua tudingan tersebut.
"Saya ingin meluruskan bahwa berita perselingkuhan itu tidak benar. Saya percaya Allah Maha Mengetahui apa yang saya lakukan dan yang tidak saya lakukan," ungkap Paula dalam klarifikasinya.
Menanggapi bantahan tersebut, Fahmi Bachmid, kuasa hukum Baim Wong, menilai bahwa bantahan Paula adalah hal yang wajar. Menurutnya, siapa pun yang menghadapi gugatan berhak untuk membantah atau memberikan klarifikasi.
"Saya berbicara soal gugatan, ya. Kalau orang digugat terus dia bilang 'tidak benar kamu semua, kamu pembohong,' itu sah-sah saja," ungkap Fahmi dalam wawancara yang diunggah di kanal YouTube Cumicumi pada Sabtu (26/10).
Fahmi menambahkan bahwa pihaknya telah mengantongi sejumlah bukti yang akan disampaikan di pengadilan sebagai bagian dari pembuktian. Meski begitu, ia menolak mengungkapkan rincian bukti tersebut saat ini.
"Nanti pada saat pembuktian, bukti-bukti akan kami ajukan," jelasnya.
Sebagai seorang pengacara yang paham alur hukum, Fahmi mengaku tidak terganggu dengan bantahan Paula. "Bagi saya yang tahu proses hukum, saya hanya ketawa kalau orang membantah-bantah gitu, boleh kok," tambahnya.
Paula Verhoeven
Sebelumnya, Baim Wong menggelar konferensi pers dan mengungkapkan alasan di balik gugatan cerainya. Ia menuduh Paula telah berselingkuh dengan sahabat baiknya, dan mengklaim telah memiliki bukti untuk mendukung tuduhan tersebut.
Kasus ini tengah menarik perhatian publik, terutama para penggemar pasangan Baim dan Paula yang sebelumnya dikenal harmonis.
Namun, dengan adanya proses hukum yang berjalan, semua pihak masih menantikan hasil dari pembuktian di persidangan untuk mengetahui kebenaran yang sesungguhnya.