Meisya Siregar Adukan Sang Putra ke Dedi Mulyadi, Endingnya Plot Twist Banget

Belakangan nama Dedi Mulyadi jadi senjata ampuh untuk para orangtua agar anak-anak mereka bersikap baik. Meisya Siregar pun mencoba cara tersebut kepada putra bungsunya, Bambang.
Namun siapa sangka, aksi Meisya mengadukan sang putra ke Kang Dedi malah berakhir dengan plot twist tak terduga.
Hal itu seperti yang terungkap lewat video yang dibagikan Meisya Siregar di salah satu postingan Instagram terbarunya.
Baca Juga: Randy Martin Bucin Nungguin Lyodra Dirawat di RS Gegara DBD
Dalam video tersebut, Meisya tampak memanggil-manggil nama kang Dedi sambil menghampiri sang putra.
"Kang Dedi, ini ada anak nih nggak mau mandi kang Dedi," ujar Meisya dalam postingan Instagram-nya, Sabtu (17 Mei 2025).
Baca Juga: Punya Mantu Calon Wapres, Ortu Selvi Ananda Ternyata Hidup Ngontrak
"Abis berenang nggak mau mandi, nggak mau ngaji. Kang Dedi dibawa aja ke barak militer," sambung istri Bebi Romeo ini.
Bambang yang tengah tertidur di sofa pun terlihat mulai terusik dengan perkataan sang ibunda.
"Tuh katanya nanti, nanti, nanti kang Dedi. Dibawa aja ke barak nih," ucap Meisya lagi karena Bambang yang tak kunjung bangun.
Sementara itu sang putra bungsu terpantau makin ketar-ketir dengan omelan Meisya Siregar. Hingga akhirnya pun Bambang bangun walau sambil menangis.
Bambang Putra Meisya Siregar [Instagram]
"Kang Dedi udah mandi nih, nggak jadi ke barak militernya ya," ungkap Meisya setelah sang putra akhirnya mau mandi dan sudah berpakaian rapi.
Namun pertanyaan tak terduga yang dilontarkan Bambang selanjutnya sukses membuat Meisya speechless.
"Kang Dedi siapa?" tanya Bambang dengan tampang tak berdosa.
Jadi selama ini Bambang tak tahu siapa itu sosok Kang Dedi yang tengah viral. Alasannya mau mandi semata-mata karena takut dengan sang ibunda tercinta.
"Laen kali kalau mau nakut-nakutin anak harus diliatin dulu video-videonya Kang Deddy yaaah. Biar ga plot twist kaya gini," pesan Meisya dalam postingan tersebut.
"Jadi ternyata Bambang takutnya sama Bunda!" pungkas Meisya Siregar.