5 Potret Keseruan Rafthar dan Rayyanza di Andara Saat Raffi dan Nagita Jalani Ibadah Haji

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina telah berangkat ibadah haji pada Sabtu (8/6). Namun keesokannya tidak terlihat raut sedih pada Rafathar dan Rayyanza.
Mereka menikmati keseruan Minggu pagi bersama sanak keluarga lainnya. Berikut ini momen Rafathar dan Rayyanza di Andara.
1. Di lapangan tennis
Rafathar telah berolahraga di lapangan tennis yang berada di kawasan rumah di Andara.
Bocah kelas 2 SD itu mengenakan kaos olah raga bercorak dipadukan dengan celana hitam. Jam tangan khusus dipakai di tangan kanan.
Meski tidak diketahui olah raga apa namun sebuah martas telah digelar bersama dua botol minuman.
Rafathar tersenyum pada kamera. Rambut depannya tampak basah oleh keringat.
2. Rayyanza menyusul
Boleh jadi si Cipung ini hanya ikut-iktan si kakak saja. Tapi senyumnya manis banget. Cucok menemani kegiatan di Minggu pagi.
Tidak seperti kakaknya, Rayyanza mengenakan kaos rumahan. Dia terlihat tidak seperti akan berolah raga.
3. Bermain di tepi kolam
Rayyanza terlihat asyik di dekat kolam ikan bersama teman-teman bocil lainnya.
Di sana pun ada Moana yang ibunya yang ibunya pun sedang menjalankan ibadah haji.
4. Kasih makan ikan
Selain Moana, Cipung pun ditemani teman-teman perempuan lainya. Ada Zunaira anak Syahnaz. sang ibunya telah berangkat haji.
Aktifitas mereka makin ramai karena teman satu lagi anak ART di rumah Raffi Ahmad.
5. Lari-lari di lapangan
Bila teman bocil bermain sambil kasih makan ikan, Rafathar memilih olah raga di lapangan tennis.
Karena indoor, dia cukup terlindungi dari sinar matahari. Setelah pemanasan, anak sulung Raffi ini lari mengelilingi lapangan.
Dia terlihat melihat hasil olah raga dari jam tangan pintarnya. Rambut undercut Rafathar pun menarik perhatian.