K-POP

Penyanyi Hyehwadong OST Reply 1988 Park Bo Ram Meninggal Dunia di Usia 30 Tahun

Pelantun tembang Hyehwadong Ost Reply 1988 yang khas, Park Bo Ram meninggal dunia pada Kamis (11/4).

Penyanyi ini bernama Park Bo Ram. Namanya mulai melambung ketika membawakan salah satu lagu dari drama Reply 1988.

Kabar meninggalnya Park Bo Rm disampaikan agensinya Xanadu Entertainment.

“Kami hendak menyampaikan kabar duka. Park Bo Ram meninggal mendadak pada 11 April 2024 malam,” tulis perwakilan agensi.

Pernyataan itu dilanjutkan dengan adanya para artis di agensi yang sama sangat berduka dengan kepergian PArk Bo Ram yang tiba-tiba.

“Yang lebih menyedihkan adalah kami harus mengumumkan kabar duka ini kepada Anda, para penggemar yang sudah mendukung Park Bo Ram selama ini,” lanjut mereka.

Karena meninggal tiba-tiba, penyebab kematian Park wanita yang lahir pada 11 Maret 1994 itu masih dalam penyelidikan polisi.

Park Bo Ram diketahui mengikuti ajang kompetisi nyanyi Korea Selatan Superstar K2 pada 2010.

Dia satu lulusan dengan Kan Seung Yoon yang kini menjadi member Winner.

Bo Ram berhasil hanya sampai 8 besar sedangkan Kang Seung Yoon melaju hingga Top 4.

Park Bo Ram [instagram]

Namun empat tahun, akhirnya Park Bo Ram merilis lagunya bertajuk Beautiful featuring Zico pada 7 Agustus 2014.

Lagu itu membuatnya mendapatkan best new artist di Mnet Asian Music Awards, Golden Disk Awards dan Melon Music Awards.

Tak hanya Reply 1988, dia juga kerap mengisi soundtrack seperti di drakor W, Prison Playbook, Once Again dan Man to Man.

Namun di antara itu, Hyehwadong-lah yang melambungkan nama Park Bo Ram. Tembang itu khas menceritakan sebuah lokasi di mana tokoh utama di Reply 1988 tumbuh.

Setelah drama korea ini sukses, lagu ini viral di TikTok dan menjadi backsound konten.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version