Gosip

Erina Gudono Jadi Bumil Korban FYP TikTok, Kaesang Rela Lakukan Hal Manis Turuti Ngidam Istri

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Instagram

Erina Gudono rupanya jadi sosok ibu hamil (bumil) korban FYP TikTok. Hal ini terlihat dari postingan Instagram Story-nya terbaru.

Istri Kaesang Pangarep ini awalnya mengabadikan momen tengah menyantap camilan bernama Ubi Brulee.

“Ubi brulee (emoji hati warna merah) enak bangetttt,” tulis Erina di Instagram Story pada Selasa (14/5/2024).

Di unggahan selanjutnya, Erina memberikan review terkait camilan yang dinikmatinya.

“Crunchy caramel luarnya, dalemnya soft manissss,” kata Erina.

Tampak dalam unggahan ini, ada Kaesang yang sedang sibuk dengan ponselnya.

Erina Gudono ngidam makan ubi brulee [Instagram]

Kaesang diduga sibuk dengan pekerjaannya tapi setia menemani sang istri yang sedang ngidam.

Erina lantas memberikan semangat untuk para suami dalam menghadapi istri yang sedang ngidam, apalagi jika terinspirasi dari FYP TikTok.

“Semangat para suami yang menuruti keinginan para bumil korban FYP TikTok,” kata Erina.

Kaesang ternyata menuruti ngidam Erina yang ingin makan ubi viral di TikTok. Dia bahkan rela menerjang hujan demi ngidam istrinya terpenuhi.

“Hujan deras ke Pecenongan pagi-pagi buat makan ubi,” ungkap menantu Presiden Jokowi ini.

Sebagai informasi, ubi brulee yang viral di TikTok itu adalah dessert dari ubi ungu dengan tampilan baru mirip creme brulee dengan bagian atasnya gula yang terkaramelisasi.

Sementara itu Kaesang sebelumnya mengumumkan bahwa Erina tengah hamil anak pertama. Usia kandungan Erina saat ini sudah memasuki trimester kedua.

“Hadiah dari Allah SWT yang telah kami nanti-nantikan. Kami akan segera dikaruniai anak pertama, saat ini istri saya sudah di trimester 2 dan tidak menyangka sebentar lagi kami akan menjadi orang tua,” kata Kaesang di Instagram.

Di depan Ka’bah ketika momen umrah, Kaesang minta doa agar Erina diberi kelancaran selama masa kehamilan.

“Mohon doanya semoga kelak istri saya diberi kemudahan dan kelancaran dalam proses kehamilan dan kelahiran nanti. Semoga anak kami selalu diberi kesehatan dan menjadi Qurrota Ayun bagi keluarga. Aamiin,” sambungnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version