Gosip

Dianggap Asal Usulnya Tak Jelas, Miss Serbia Jelena Egorova Dilarang Ikut Miss Universe 2025

08 November 2025 | 21:54 WIB
Dianggap Asal Usulnya Tak Jelas, Miss Serbia Jelena Egorova Dilarang Ikut Miss Universe 2025
Jelena Egorova (Instagram)

Kontes kecantikan bergengsi Miss Universe 2025 kembali bermasalah. Usai konflik yang terjadi antara Direktur Miss Universe Nawat Itsaragrisil dan Miss Meksiko Fatima Bosch, kini giliran peserta lain dari Serbia. 

Kehadiran Miss Serbia Jelena Egorova dalam ajang Miss Universe 2025 menuai banyak  kritik, karena asal usulnya dianggap tidak jelas.

Karena ketidakjelasan asal usul itulah, Jelena dinilai tidak pantas mewakili Serbia. Bahkan, pihak Miss Universe menyebut bahwa Jelena bukan penduduk asli Serbia.

rb-1



Tak hanya pihak Miss Universe, kritikan juga dilontarkan oleh Miss Serbia 2024, Ivana Trisic Relic. 

Ivana menentang keikutsertaan Jelena dalam ajang Miss Universe untuk mewakili Serbia, karena ia dituding bukanlah warga asli negara di Eropa Tenggara itu.

"Hari ini, media Serbia dipenuhi berita tentang seorang gadis dari Mongolia yang mewakili Serbia di Miss Universe 2025. Tak terbantahkan, parasnya memang sangat cantik dan ini bukan kritik secara personal, tapi situasi ini telah menimbulkan keprihatinan bagi orang-orang Serbia. Kabarnya dia (Jelena) tidak memiliki keturunan Serbia, tidak berbicara bahasa Serbia dan tidak tahu banyak tentang sejarah negara kami, dan baru memiliki paspor Serbia tahun lalu," tulis Ivana di akun Instagramnya.

Dia mengatakan, bahwa publik Serbia sebenarnya juga kecewa dengan keikutsertaan Jelena dalam ajang Miss Universe 2025, mengingat masih banyak wanita cantik lainnya yang merupakan warga Serbia asli, yang telah lama menunggu kesempatan menjadi wakil di Miss Universe 2025.

Jelena yang lahir pada 1997 adalah seorang model asal Yakutia. Pada 1982 silam, orangtuanya pindah dari Mongolia ke Rusia. Ayahnya berasal dari Tatarstan, sedangkan ibunya berasal dari Yakutia.

Foto Jelena Egorova (Instagram)Foto Jelena Egorova (Instagram)
Jelena telah berpartisipasi di banyak kontes kecantikan internasional untuk mewakili Rusia, Yakutia dan Mongolia. 

Sebelum menjadi peserta Miss Universe, Jelena pernah berkompetisi di Miss Grand International sebagai perwakilan Mongolia.

Sebagaimana pemberitaan yang beredar, ratusan komentar negatif bermunculan di media sosial untuk mengkritik sosok Jelena yang dianggap kurang koneksi budaya, dan tidak mewakili warga Serbia yang sesungguhnya. 

Karena Jelena bukan warga asli Serbia dan tidak bisa berbahasa negara tersebut, maka publik Serbia menilai keikutsertaannya adalah sebuah pelanggaran aturan.

rb-2

Tag Jelena Egorova Miss Serbia Miss Universe 2025

Terkait