Gosip

Deddy Corbuzier Muak Lihat Penangkapan Saipul Jamil: Ini Polisi atau Rampok?

Deddy Corbuzier ikut mengomentari penangkapan Saipul Jamil dan asistennya, Steven, terkait kasus narkoba.

Youtuber bertubuh kekar ini menyoroti cara kerja anggota polisi ketika mengamankan Saipul Jamil dan Steven. Menurut dia, apa yang dilakukan polisi terlalu berlebihan.

“Percayalah, video full-nya ehm. Ada ngomong THEMBAAK, kalau nggak salah. Saya pribadi tidak suka dengan Saiful Jamil atas kelakuannya,” tulis Deddy Corbuzier mengawali di caption unggahannya, Sabtu (6/1/2024).

Deddy Corbuzier sampai menyamakan aksi tersebut seperti pembegalan atau perampokan. Terbukti, Saipul Jamil saja sampai tak percaya kalau mereka adalah polisi.

Unggahan Deddy Corbuzier [Instagram]

“Cuma ini polisi atau rampok? Yang ditangkap aja ketakutan nggak percaya ini polisi. Lucu kan?” ungkap Deddy Corbuzier.

Deddy Corbuzier bahkan mengusulkan agar polisi yang menunjukkan perilaku arogan seharusnya menjalani tes urine sebagaimana yang dilakukan oleh Saipul Jamil.

“Saiful dites urin katanya negatif. Boleh sekalian oknum polisi yang di sana dites juga nggak?” katanya.

“I just wonder, pengguna narkoba cara nangkepnya gini ya. Keren euih kayak anggota SWAT di film India, ” sambuingnya.

Pada akhir keterangan, Deddy Corbuzier memberitahukan bahwa unggahan ini akan dihapus. Selain itu, dia juga menyinggung akun Polda Metro Jaya agar bersedia berbicara di podcast miliknya.

Saipul Jamil

 

“Anw, postingan ini nanti saya hapus, Ngotorin @divisihumaspolri @humas.poldametrojaya Podcast yuk,” tulis Deddy Corbuzier.

Sebelumnya, muncul video menampilkan Saipul Jamil saat ditangkap di jalur Busway, Daan Mogot, Jakarta, Jumat (5/1) sore.

Dalam rekaman tersebut, tampak seorang pria diduga Saipul Jamil dikelilingi orang-orang menggunakan helm. Pria yang diyakini Saipul terlihat duduk di separator jalur TransJakarta sambil berteriak histeris, sambil tangan terborgol.

Orang-orang yang mengelilingi pria dalam video diduga petugas kepolisian. Banyak individu dengan penampilan serupa terlihat sedang melakukan pemeriksaan pada mobil yang dikendarai oleh pria tersebut.

Tak lama setelah video tersebut menyebar, kepolisian mengeluarkan pernyataan resmi terkait isu penangkapan Saipul Jamil. Faktanya, sang artis memang benar-benar diamankan oleh penyidik Polsek Tambora.

Penangkapan Saipul Jamil terkait dengan kasus penyalahgunaan narkoba, meskipun Saipul bukan target utama polisi. Mereka sebenarnya mencari asisten dari artis tersebut.

Hasil tes urine menunjukkan Saipul Jamil negatif narkoba, tapi tidak untuk sang asisten.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version