Me and Moms

Deddy Corbuzier Disebut ‘Pick Me’, Ini Lho Artinya Mom!

Mantan pesulap Deddy Corbuzier dibilang ‘pick me‘ gara-gara komentarnya di postingan terbaru Instagram Vidi Aldiano.

Dalam postingan itu, Vidi mengungkap perasaannya ketika di tahun 2024 ini bisa bekerja dengan orang-orang baik dan jenaka.


“2024 tahun yang baik so far. Tuhan baik sekali memberikan saya lingkungan kerja yang selalu isinya orang-orang baik…dan juga jenaka,” tulis Vidi di Instagram pada Selasa (5/3/2024).

Di postingan yang sama, Vidi memajang foto bersama rekan artis yang jadi partner kerjanya sebagai juri di ‘X Factor Indonesia’.

Mereka adalah Ariel Noah, Bunga Citra Lestari (BCL), Ello dan Judika.

Vidi juga menyertakan dua foto penampilan cetarnya sebagai juri di slide 1 dan 3 dalam unggahan. Deddy Corbuzier sebagai partner kerja Vidi di PodHub tampaknya cemburu karena tak ada fotonya.

“Gilak gue gak ada…. Ok. Bye,” tulis Deddy di kolom komentar Vidi.

Deddy Corbuzier Dibilang ‘Pick Me’ Gegara Komentarnya di Postingan Vidi Aldiano
[Instagram]

Kocaknya, komentar tersebut diserbu netizen yang menyebut Deddy sebagai sosok yang ‘pick me‘.

“Pick me banget sih om,” tulis seorang netizen.

“Omded sekarang pick me,” ungkap netizen lainnya.

Nah, apa sih artinya ‘pick me’?

Dikutip IndoPop dari Urban Dictionary, “Pick me” dalam bahasa gaul merujuk pada seseorang yang berusaha keras untuk mendapatkan perhatian dan diterima oleh orang lain, biasanya dengan cara yang tidak sehat.

Secara harfiah, “pick me” diterjemahkan menjadi “pilih aku” atau “jemput aku”. Namun, dalam konteks ini, “pick me” digunakan secara sindiran untuk menggambarkan perilaku orang yang mencari validasi.

Lebih lanjut, orang yang dicap “pick me” seringkali berusaha menunjukkan bahwa mereka berbeda dari orang lain, terutama dari kelompok yang mereka ingin disukai, dan terkadang merendahkan kelompok lain. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan validasi dan pengakuan.

Mereka juga seringkali berusaha menarik perhatian orang lain dengan cara yang berlebihan, misalnya dengan merendahkan diri sendiri atau menjelek-jelekkan orang lain.

Tak hanya itu, orang “pick me” mungkin seringkali setuju dengan pendapat orang lain, meskipun sebenarnya mereka tidak setuju, hanya agar diterima oleh kelompok tersebut.

Jadi mom, penting untuk dicatat bahwa penggunaan istilah “pick me” bisa bersifat subyektif dan berpotensi menyinggung ya!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version