Gosip

Capung Harus Sandang Nama "Bokp" karena Kalah, Tapi Begini Kata Edy Boxing

10 November 2025 | 13:00 WIB
Capung Harus Sandang Nama "Bokp" karena Kalah, Tapi Begini Kata Edy Boxing
Edy Boxing. [TikTok]

Pertarungan sengit memperebutkan HSS Influencer Belt antara Edy Boxing (HSS) dan Capung (Baku Hantam) menghadirkan drama lengkap yang berakhir dengan kejutan dan sportivitas tinggi.

rb-1

Bertolak belakang dengan laporan awal, Edy Boxing justru berhasil bangkit dari keterpurukan untuk keluar sebagai pemenang.

Laga ini diawali dengan kejutan besar dari Capung. Di ronde pertama, sebuah hook kanan yang keras dan akurat mendarat sempurna, membuat Edy Boxing terjatuh. Namun, berbeda dengan perkiraan banyak orang, pertandingan tidak berakhir di sana.

Baca Juga: Rundown HSS Series 6, Edy Boxing vs Capung Hari Ini 9 November 2025 Main Jam Berapa?

rb-2

Edy Boxing menunjukkan mentalitas pejuang sejati. Ia bangkit dan justru tampil mendominasi jalannya pertarungan dari ronde kedua hingga keempat. Dengan kombinasi pukulan dan stamina yang terjaga, Edy berbalik mengontrol laga.

Setelah melalui lima ronde yang menegangkan, dewan juri pun memutuskan nasib kedua petarung. Melalui unanimous decision, kemenangan akhirnya diberikan kepada Edy Boxing, mengukuhkannya sebagai pemegang baru HSS Influencer Belt.

Baca Juga: Profil Rudy Golden Boy yang Berhasil Hancurkan Paris Pernandes di HSS Series 6

Edy Boxing. [TikTok]Edy Boxing. [TikTok]

“Sangat meriah sekali sumpah, dan impian saya udah dapat guys, ini yang saya cari-cari,” ujar Edy Boxing dengan wajah berseri, sambil menepuk-nepuk sabuk yang baru diraihnya saat diwawancarai.

Motivasi untuk para pendukungnya menjadi penyemangat tambahan.

“Karena banyak yang mendukung saya, saya tidak mau mengecewakan pendukung saya,” tambahnya.

Edy Boxing. [TikTok]Edy Boxing. [TikTok]

Namun, momen paling berkelas justru terlihat ketika Edy Boxing menanggapi kesepakatan kontroversial sebelum laga. Semula, disepakati bahwa yang kalah harus mengganti nama belakangnya menjadi "bok*p". Dengan jiwa besar dan penuh rasa hormat, Edy membatalkan kesepakatan tersebut.

“Ah, saya itu tetap respect sama lawan, tapi kalau diganti Capung Bok*p, kasihan, saya sangat respect sama dia, tetap semangat ya Capung, jangan, ngga usah diganti namamu yah, aku sangat respect buat kamu, mantap pokoknya yah, tetap semangat!”

Pernyataan itu menjadi penutup pertandingan yang sempurna, mengubah rivalitas sengit menjadi sebuah cerita sportivitas yang menghangatkan hati.

Tag edy boxing capung HSS