Biodata Gaby Siswi SMA Strada Santo Thomas Aquino Tangerang yang Masih Hilang
Seorang siswi kelas XI SMA Strada St Thomas Aquino, Maria Gabriella (16), yang akrab disapa Gaby, dilaporkan hilang sejak Rabu (5/11/2025).
Kini, kekhawatiran keluarganya kian memuncak karena menduga kuat Gaby menjadi korban penculikan oleh jaringan kejahatan terorganisir. Proses pencarian yang dilakukan kepolisian hingga hari keenam ini disebut masih terhambat kendala teknis.
Orang tua Gaby, Brigita Titis dan Yohanes Hany, telah melaporkan hilangnya putri tunggal mereka ke Mapolres Tangerang Kota pada Kamis (6/11/2025). Sayangnya, hingga Selasa (11/11/2025), pihak keluarga menilai belum ada perkembangan signifikan dari upaya yang dilakukan aparat.
Baca Juga: Dua Biduan Dangdut Jeneponto Icha Voc dan Nur Insani Tewas dalam Kecelakaan Maut
Laporan resmi telah disampaikan ke Mapolres Tangerang Kota sehari setelah Gaby tidak pulang ke rumah. Namun, harapan untuk segera menemukan Gaby mulai tertutupi oleh kenyataan pahit, proses penyelidikan kepolisian dinilai keluarga belum menunjukkan perkembangan yang signifikan.
Surat Terbuka dari Keluarga Gaby. [X]
Dalam update terbarunya pada Selasa (11/11/2025), Brigita Titis, ibunda Gaby, mengungkapkan kendala utama yang dihadapi dalam proses pencarian.
Baca Juga: Gaby Siswi SMA Strada St Thomas Aquino Tangerang Hilang, Diduga Diculik Jaringan Terorganisir!
“Nomor ponselnya sudah tidak aktif, sehingga polisi kesulitan melacak keberadaannya,” ujarnya.
Kendala teknis ini menjadi titik kritis dalam investigasi. Di era digital seperti sekarang, pelacakan melalui sinyal ponsel (BTS), riwayat lokasi, atau aktivitas media sosial seringkali menjadi pintu pertama yang dibuka penyidik untuk mempersempit area pencarian.
Ketika perangkat komunikasi utama korban mati atau dimatikan, jejak digitalnya pun terputus. Hal ini secara signifikan mempersulit upaya untuk mengetahui titik lokasi terakhir Gaby, dengan siapa ia terakhir berkomunikasi, atau ke mana arah perginya.
Keluarga Berharap pada Bantuan Masyarakat
Menyadari bahwa waktu terus berjalan dan kendala teknis menghambat investigasi resmi, keluarga Gaby kini semakin bergantung pada bantuan masyarakat luas. Mereka memohon kepada siapa pun yang mungkin memiliki informasi, sekecil apa pun, untuk segera menghubungi.
Setiap informasi dari publik, entah itu laporan dari seseorang yang melihat Gaby, kenangan dari teman tentang rencananya, atau hal lain yang dianggap mencurigakan, diharapkan dapat mempercepat proses pencarian dan akhirnya membawa Gaby pulang dengan selamat.
Biodata Maria Gabriella
Maria Gabriella atau Gaby Siswi SMA Strada St Thomas Aquino. [Instagram]
-
Nama: Maria Gabriella
-
Panggilan: Gaby / Yiel / Maria
-
Usia: 16 Tahun (Kelas XI)
-
Sekolah: SMA Strada St Thomas Aquino
Nomor Darurat untuk Dihubungi:
-
Brigita Titis (Ibu): 0813-8755-3829
-
Yohanes Hany (Ayah): 0858-7817-3489
Keluarga besar Gaby menyatakan, mereka akan sangat menghargai setiap informasi dan bantuan yang diberikan untuk menemukan putri tunggal mereka yang sangat mereka kasihi.