Gosip

Atta Halilintar Komentari Kasus Ayahnya yang Dituding Serobot Tanah Ponpes: Waduh…

Anofial Asmid dan Geni Faruk orangtua Atta Halilintar Instagram

Atta Halilintar turut dicecar tentang kasus hukum sang ayah, Halilintar Anofial Asmid yang dituding serobot tanah pondok pesantren (ponpes) Rp 26 miliar di Pekanbaru. Namun Atta mengatakan tak begitu mengetahui duduk permasalahan kasus tersebut.

“Waduh, nggak tau deh. Aku nggak tau jawabnya. Tanya ke yang bersangkutan aja,” kata Atta Halilintar ditemui di Mampang, Jakarta Selatan pada Selasa (13/3/2024).

Suami Aurel Hermansyah ini memang tidak tahu menahu terkait kisruh sengketa tanah tersebut. Namun Atta sedikit membeberkan terkait tanah itu untuk apa.

“Setahu aku sih, kalau nggak salah ya, tanahnya diminta buat pendidikan, masjid gitu kan,” ucap Atta.

Atta kembali menegaskan bahwa dia tidak mengetahui lagi terkait masalah antara ayahnya dengan pengurus yayasan pondok pesantren di Riau tersebut.

“Nanti ngomong (sama) yang bersangkutan ya,” tegas Atta.

Masalah sengketa tanah antara Anofial Asmid dengan pengurus pondok pesantren itu disebut sudah berlangsung puluhan tahun.

Pihak yayasan mengatakan bahwa tanah tersebut dibeli secara patungan. Namun mengapa kini, Asmid malah mengklaim lahan itu sebagai miliknya.

“Pada 1993, tanah itu dibeli secara kolektif dan akhirnya menjadi milik yayasan,” ucap pengacara dari perwakilan pondok pesantren Al Anshar, Dedek Gunawan di Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Senin (11/3/2024).

Saat itu Asmid memang menjadi pimpinan di pondok pesantren, tapi kepemilikan kemudian berganti atas namanya. “Terbitlah sertifikat atas nama beliau. Tapi tetap, tanah tersebut aset yayasan,” jelas pengacara pondok pesantren.

Asnofial Asmid dan Geni Faruk, kedua orangtua Atta Halilintar [Instagram]

Pihak Ayah Atta Halilintar pun telah memberikan penjelasan terkait sengketa tanah ponpes tersebut.

Lewat pengacara, Lucky Omega Hasan menjelaskan bahwa Asmid bertahun-tahun memberikan hak untuk menggunakan serta memanfaatkan aset tersebut.

“Sebagai kuasa hukum dari Halilintar Anofial Asmid ayah dari selebriti Atta Halilintar ingin menjelaskan kedudukan hukum tentang perseteruan aset yang berada di Pekanbaru dengan sebenarnya,” ujar Lucky Omega Hasan selaku kuasa hukum Halilintar Anofial Asmid di Jakarta.

Asmid melalui pengacara menyebut ada oknum yang menggugat untuk mencoba mengambil alih hak tanah kakek Ameena dan Azura itu. Disebutkan bahwa oknum yang berusaha mengambil alih hak tanah itu punya kepentingan negatif.

“Dengan upaya pertahankan hak itu, untuk menghindari oknum yayasan tersebut mengambil alih untuk kepentingan negatif dan tidak bertanggung jawab,” ucap Lucky Omega.

Hingga akhirnya putusan hukum Mahkamah Agung (MA) RI inkrah menetapkan dan menguatkan aset tanah itu adalah tetap Sertifikat Hak Milik (SHM) atas nama Halilintar Anofial Asmid.

Asmid disebut telah menunjukkan itikad baik dengan mediasi dengan mengirimkan surat. Hal ini juga sempat terjawab dengan mereka meminta waktu untuk pindah dan menyerahkan penguasaan fisik tanah kembali ke Asmid.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version