Music

Aksi Panggungnya Dibilang Kayak Orang Kesurupan, Vincent Rompies Santai Bilang Begini

vincent rompies Instagram

Vincent Rompies akhirnya buka suara terkait aksinya yang viral saat tampil bersama Teenage Death Star (TDS), di acara Pestapora 2024.

Aksi panggungnya yang brutal dan liar menjadi bahan perbincangan setelah beberapa netizen menyebutnya “kesurupan” karena tampil begitu ekstrem.

Pada kesempatan itu, Vincent melakukan beberapa gerakan yang tidak biasa, termasuk melompat-lompat hingga terjatuh, menendang sound system, dan mengayunkan gitar seakan-akan ingin menghancurkan drum di depannya.

Aksinya yang barbar tersebut bahkan mengharuskan beberapa petugas keamanan turun tangan untuk berjaga di sekelilingnya. Banyak penonton dan netizen merasa terkejut, terutama karena perilaku tersebut dianggap jauh berbeda dari sosok Vincent yang biasanya tampil tenang dan sopan di layar televisi.

Menanggapi kritikan yang muncul, Vincent Rompies dengan santai menjelaskan bahwa apa yang terjadi di atas panggung hanyalah bagian dari performa artistik yang biasa ia lakukan dengan Teenage Death Star. Ia menampik anggapan bahwa dirinya kesurupan atau mabuk saat itu.

“Terus di Teenage Death Star juga yang kemarin brutality, itu yang gue dibilang kesurupan dan lain-lain. Aksi panggung dibilang kesurupan,” ujar Vincent di Jakarta baru-baru ini.

Vincent Rompies juga menegaskan bahwa para penggemar setia TDS pasti sudah terbiasa dengan aksi-aksi liar di panggung. Menurutnya, mereka yang sering menyaksikan penampilan band tersebut tahu bahwa aksi tersebut adalah bagian dari gaya panggungnya.

“Aksi panggung, kalau terbiasa nonton TDS pasti tahu. Makasih teman-teman,” katanya, menanggapi dengan tenang kritik yang mengarah padanya.

Meski memberikan klarifikasi, Vincent tidak memperinci lebih jauh soal apakah dirinya benar-benar dalam keadaan mabuk saat tampil. Ia memilih untuk tidak terlalu memperpanjang diskusi soal aksinya tersebut.

Dalam video yang viral, Vincent memang terlihat berbeda dari citranya sehari-hari sebagai presenter yang dikenal tenang dan kalem.

Penampilannya yang begitu liar membuat publik bertanya-tanya dan memberikan beragam reaksi di media sosial, dari kekaguman hingga kritik tajam.

Meskipun begitu, Vincent tampaknya tidak terlalu terganggu dengan sorotan negatif yang ia terima. Baginya, aksi panggung tersebut adalah bagian dari ekspresi seni, dan ia berharap para penggemar musik dapat memahami sisi lain dari dirinya sebagai musisi.

Aksi Vincent di Pestapora 2024 mungkin mengejutkan sebagian orang, tetapi bagi penggemar setia Teenage Death Star, ini hanyalah bentuk kebebasan artistik yang tak perlu diperdebatkan terlalu serius.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Exit mobile version