Musisi Ade Govinda akan menyusul deretan Artis Indonesia menikah dalam waktu dekat.
Ade Govinda diketahui telah melamar kekasihnya Indi Arisa pada 25 Mei lalu. Dia membagikan momen berharga itu di Instagram.
“Alhamdulillah berlangsung lancar acara lamaran di tanggal 25 Mei 2024 yang mana greenforestwedding menjadi saksi segala hal baik tersebut,” tulis Ade.
Ade dan Indi mengungkapkan persiapan pernikahan mendekati bulan Agustus mencapai hampir 100persen.
“Persiapannya sudah 99,9 persen,” kata Ade.
View this post on Instagram
Indi yang menampingi Ade pun menambahkan dengan lelucon receh.
“Melunasinya yang pusing,” celoteh Indi yang dikenal sebagai presenter.
Ade dan Indi merasa hubungan mereka hingga ke pernikahan itu berjalan alam.
“Pernikahan itu bukan untuk diforsir, keep naturally aja,” ungkap Indi Arisa.
Indi bertemu pertama kali di sebuah wawancara online ketika Ade Govinda promosi lagu ‘Tanpa Batas Waktu’ kolaborasi dengan Fadly Padi Reborn.

Indi Arisa dan Ade Govinda [instagram]
Dari pertemuan online mereka pun jumpa lagi di 2021 ketika Ade mengajak Indi membawakan acara musik untuk program YouTube My Music.
“Lama-lama suka cerita sampai dicomblangin teman,” cerita Indi.
Ade Govinda yang dikenal membuat banyak lagu untuk penyanyi Indonesia mendesain resepsinya seperti konser musik.
“Penyanyi-penyanyi yang tampil yang pernah aku buatkan lagu,” ungkap Ade Govinda.
