Gosip

Sunan Kalijaga Ikut Komentari Khotbah Pendeta Gilbert, Netizen: Untung Gak Jadi Besanan

Khotbah Pendeta Gilbert Lumoindong ikut dikomentari Sunan Kalijaga yang sempat hampir jadi calon besannya.

Sebagai informasi, Salmafina Sunan putri Sunan Kalijaga yang pindah agama Kristen pernah berpacaran dengan Greivance Lumoindong putra Pendeta Gilbert.

Namun hubungan mereka hanya terjalin selama beberapa bulan saja, sekitar akhir 2021 hingga awal 2022.

Salmafina Sunan dan Greivance Lumoindong

Salmafina Sunan dan Greivance Lumoindong [Instagram]

Melalui Instagram pribadinya, Sunan Kalijaga membagikan video ceramah Ustaz Adi Hidayat yang menanggapi khotbah Pendeta Gilbert.

Menurut Sunan Kalijaga, agama Islam sangat mencintai kedamaian sehingga ia berharap Pendeta Gilbert tidak berkotbah yang menyinggung agama lain.

“Agama Islam mengajarkan saling menghormati dan cinta damai. Mari kita sama-sama berkhotbah tanpa menyinggung agama lainnya,” tulis Sunan Kalijaga di caption unggahannya pada Minggu (21/4/2024).

“Mohon untuk tidak berkomentar yang negatif. Terima kasih Ustad @adihidayatofficial,” tambahnya di kolom komentar.

Sunan Kalijaga Ikut Komentari Khotbah Pendeta Gilbert

Sunan Kalijaga Ikut Komentari Khotbah Pendeta Gilbert [Instagram]

Warganet lantas menggoda Sunan Kalijaga yang hampir besanan dengan Pendeta Gilbert.

“Untung ga jadi besanan ya pak,” kata akun @saviahen***.

“Bukannya dulu mantan calon besan ya,” komentar akun @dwiayuand***.

“Untung gak jadi besanan ya om,” sahut akun @regarsireg***.

Sementara itu, isi tanggapan Ustaz Adi Hidayat mengenai khotbah Pendeta Gilbert adalah tidak adanya keterkaitan salat dan zakat.

“Jadi tidak ada hubungannya 2,5 persen karena ‘sedikit’ ditutup lewat salat. Salat dengan zakat dua hal yang terpisah,” terang Ustaz Adi Hidayat.

Seperti diketahui, dalam khotbahnya yang viral, Pendeta Gilbert menyebut umat Kristen hanya perlu beribadah sekali dalam seminggu di Gereja tanpa gerakan seperti salat karena membayar perpuluhan (semacam zakat) sebanyak 10 persen dari penghasilan.

“Belum tentu orang salat wajib zakat. Orang salat kalau belum punya kuantitas harta yang mencukupi, tidak wajib untuk zakat,” tandas Ustaz Adi Hidayat.

Di sisi lain, akibat video khotbahnya viral, Pendeta Gilbert kini harus berurusan dengan hukum karena dilaporkan atas dugaan penistaan agama.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top
Indopop.id Dapatkan Gosip Ekslusif Paling Update dan Terkini Selebriti Indonesia
Dismiss
Allow Notifications